Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Babinsa 0817-12 Sidayu Bantu Pengeboran Sumur Bor, Guna Meningkatkan Irigasi Pertanian

Rabu, 23 Oktober 2024 | Oktober 23, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-10-23T12:42:15Z


 InformasiPhatas.com || Gresik - Pengeboran air untuk pertanian, atau sumur bor, adalah proses mengebor lubang di tanah untuk mendapatkan air tanah yang dapat digunakan untuk mengairi tanaman. Bersama dengan warga binaan, Serda Sulis Babinsa Koramil 0817/12 Sidayu membantu pengeboran air guna pertanian Di Desa Golokan, Kec. Sidayu, Rabu (23/10/2024).

Menurut Babinsa Serda Sulis mengatakan bahwa sumur bor dapat menjadi solusi bagi petani untuk mengatasi tantangan ketersediaan air yang tidak dapat diprediksi dalam pertanian, terutama pada musim kemarau.

Dengan adanya sumber air dari sumur bor, irigasi atau pengairan akan lancar dan para petani tidak akan kesulitan untuk mendapatkan air, sehingga dapat mendukung pertanian di wilayah tidak tergantung pada musim.

"Hal ini akan berpengaruh dengan hasil pertanian.
Pengeboran sumur bor ini diharapkan dapat menyelesaikan masalah kekurangan air yang dialami oleh para petani dapat teratasi," ungkap Babinsa.

"Diharapkan pengeboran sumur bor ini menjadi solusi jangka panjang untuk masalah kekeringan dan memberikan dampak positif bagi peningkatan hasil pertanian dan perekonomian di wilayah," pungkasnya.









Editor. Kancil
×
Berita Terbaru Update