InformasiPhatas.com || Surabaya - Bertempat di Monumen Tugu Pahlawan dan Museum 10 Nopember, Jalan Pahlawan Kelurahan Alun alun contong Kecamatan Bubutan, Dandim 0830/Surabaya Utara Kolonel Inf Dharmawan Setyo Nugroho, S.I.P bersama Ketua Persit KCK Cabang XLIX Dim 0830 Ny. Santi Dharmawan sambut kedatangan Ibu Ketua Persit KCK PG Kostrad Ny. Ziska Saleh Mustafa beserta rombongan, Sabtu (10/8/2024).
Saat lakukan pendampingan Dandim mengatakan, Kunjungan Ketua Persit KCK PG Kostrad Beserta Rombongan ini untuk Melihat monumen dan museum yang didedikasikan untuk para pahlawan, dengan melihat langsung bukti-bukti sejarah, sehingga dapat merasakan kedekatan emosional dengan masa lalu, yang membuat sejarah terasa lebih nyata dan relevan dihadapkan dalam kehidupan saat ini, ucapnya.
Dengan melihat langsung artefak, diorama, dan dokumentasi yang menggambarkan heroisme rakyat Surabaya pada pertempuran 10 November 1945 diharapkan dapat menginspirasi, penghormatan terhadap para pahlawan yang telah gugur demi kemerdekaan dan menumbuhkan rasa bangga terhadap sejarah bangsa, ungkapnya.
Hadir dalam kegiatan, Ketua Persit KCK PG Kostrad (Ny. Ziska bayu Muhammad Saleh Mustafa), Ketua Persit KCK Divif 2 Kostrad ( Ny. Yovita Anton Yuliantoro), Komandan kodim 0830/Surabaya Utara ( Kolonel Inf Dharmawan Setyo Nugroho, S.I.P), Ketua Persit KCK Cabang XLIX Dim 0830 ( Ny. Santi Dharmawan), Kasdim 0830/SU (Letkol Inf Djarno Djumadi, S.pd), Danramil Bubutan ( Mayor Inf Suwadi), Para Perwira Staf Kodim, pengurus Persit KCK XLIX Dim 0830 dan Pemandu Monumen 10 Nopember Surabaya (Sdr. Warda).
Editor. Kancil