Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Kodim 0906/Kutai Kartanegara Gelar Karya Bakti Dalam Rangka Memperingati HUT Kodam VI/Mulawarman

Kamis, 11 Juli 2024 | Juli 11, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-07-11T07:58:00Z


 InformasiPhatas.com || Kutai Kartanegara - Dalam rangka menyambut HUT Kodam VI/Mlw ke 66 tahun kodim 0906/Kutai Kartanegara (Kkr) menggelar kegiatan karya bakti pembersihan Taman Makam Pahlawan (TMP) yang berada di jalan Pahlawan Kelurahan Bukit Biru Kecamatan Tenggarong, Kamis (11/7/2024).

Dalam kegiatan pembersihan Taman Makam Pahlawan, selain anggota Kodim juga di ikuti oleh instansi pemerintahan diantaranya anggota Polres, Satpol PP serta organisasi kemasyarakatan diantaranya Remaung, Pemuda Pancasila dan warga masyarakat .

Kegiatan karya bakti pembersihan TMP merupakan kegiatan rutin yang selalu di lakukan oleh Kodim 0906/Kkr menjelang HUT Kodam VI/Mlw sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur dalam mempertahankan kemerdekaan bangsa Indonesia. 

Selaku yang tertua Kepala Staf Kodim 0906/Kkr Mayor Inf Mahfudz memberikan arahan kepada peserta yang terlibat dalam Karya Bakti, marilah kita jaga bersama kebersihan Taman Makam Pahlawan ini karena di sinilah nilai historisnya sangat besar mengingatkan kita juga yang masih hidup ini akan kembali ke Maha Kuasa, tutupnya .

Saya ucapkan terima kasih kehadirannya yang telah turut serta dalam rangka memeriahkan rangkaian kegiatan HUT Kodam semoga kegiatan yang kita lakukan hari ini di catat menjadi amal ibadah, tambahnya.

Di akhir penyampaiannya Mayor Inf Mahfudz meminta untuk fasilitas umum yang ada ini harus kita selalu jaga, kita menghargai jasa - jasa pendahulu dan senior kita yang telah di kebumikan di TPM ini tutupnya. 










Editor. Kancil
×
Berita Terbaru Update