Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Kadistan di Dampingi Babinsa 0829-13 Tinjau Lokasi Persawahan Terdampak Banjir di Arosbaya

Rabu, 22 Januari 2025 | Januari 22, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-01-23T03:15:38Z


 InformasiPhatas.com || Bangkalan - Personel Koramil 0829-13/Arosbaya Pelda Dhori dan Serda Hamzah mendampingi Anggota DPRD Kab. Bangkalan Bapak Mahmudi dan Kadis Pertanian Kab. Bangkalan Bapak Ir. Puguh Santoso meninjau lokasi persawahan yang terdampak banjir dengan ketinggian air kurang Lebih 20-30 Cm.

Kegiatan peninjauan lokasi luapan air berlangsung di 2 desa yaitu desa Arosbaya dan desa Buduran, Kecamatan Arosbaya, Kab. Bangkalan pada Rabu (22/1/2025).

Bapak Ir. Puguh Santoso, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Bangkalan mengungkapkan kemungkinan berkaitan dengan upaya untuk mengurangi dampak banjir terhadap sektor pertanian. 

"Langkah-langkah yang diambil dalam situasi seperti ini tentunya kita akan menindak lanjuti dan melaporkan ke Dinas Pertanian Provinsi agar petani mendapatkan bantuan", Kata Kadistan Bangkalan.

Lebih lanjut Beliau mengatakan akan mengusahakan bantuan yang di dapat berupa bibit padi yang tahan air, penerapan teknologi pertanian yang lebih adaptif terhadap kondisi banjir, serta koordinasi dengan pihak terkait untuk memperbaiki saluran irigasi agar dapat mengatasi potensi banjir lebih baik di masa mendatang, Jelas Bapak Puguh.

Sementara Itu Pelda Dhorie menilai bahwa kerja sama antara berbagai instansi, seperti Dinas Pertanian, TNI, dan masyarakat setempat, sangat penting dalam membantu memulihkan kondisi petani pasca-banjir. Ia bisa menekankan bahwa solidaritas ini mempercepat proses pemulihan.











Editor. Kancil
×
Berita Terbaru Update